MAN 2 Kota Malang – Alhamdulilah prestasi kembali diukir oleh peserta didik MAN 2 Kota Malang melalui Tim Olimpiade Ekonomi di Ajang Nasional. Peserta didik yang berprestasi Kali ini atas nama Muhammad Khoiril Fadly berhasil meraih Medali Emas dalam Kompetisi Primagama Mencari Juara (PMJ) 2021 tingkat Nasional. Kompetisi ini diselenggarakan oleh Lembaga Bimbingan Belajar Primagama melalui 4 babak yang harus ditempuh yaitu diantaranya  Babak Penyisihan yang diselenggarakan pada 28 Agustus 2021 kemudian Babak Semifinal pada 26 September 2021. Babak Final 1 pada tanggal 14 Oktober 2021 Dan Babak terakhir dilaksanakan secara Online Babak Final 2 pada tanggal 16 Oktober 2021, Mengingat saat ini sedang pandemi covid-19.

Ketua Tim Olimpiade dan KIR, Dra Hj Wulaidah bersyukur atas capaian prestasi  Timnya. “ Alhamdulillah akhirnya pada 20 Oktober 2021, Tiba waktu untuk pengumuman juara sekaligus penutupan, dan akhirnya Ananda M. Khoiril F. kelas XII IPS 2 peserta didik MAN 2 Kota Malang meraih medali emas di kompetisi ini, Selain itu juga ada SMAN 2 Kediri dan SMAN 13 Depok yang juga meraih Medali Emas.” Jelas beliau.

Sementara itu Kamad MAN 2 Kota Malang H. Mohammad Husnan bersyukur atas capaian prestasi peserta didiknya. “Alhamdulillah untuk kesekian kalinya peserta didik MAN 2 Kota Malang telah memenangkan kompetisi di tingkat Nasional. Kita harapkan dengan prestasi ini dapat menjadi wasilah bagi peserta didik MAN 2 Kota Malang yang lainya. Semoga prestasi ini dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan,” ucap beliau. (Tim Humas)

MAN 2 KOTA MALANG - JUARA PRIMA

Postingan Terkait