MAN 2 Kota Malang – Senin siang (21/6/22), MAN 2 Kota Malang mendapat Kunjungan Silaturahmi yang dikemas dalam Studi Tiru MAN 3 Banjarmasin dan Studi Banding Mahasiswa Pascasarjana UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Kunjungan 2 rombongan diterima langsung Wakil Kepala bidang Humas Mr. Ahmad Thohir Yoga, M. Ed, Wakil Kepala Sarpras Mujaini, M. PdI dan Kepala TU Mohamad Arif, S. Ag di Auditorium Gedung Olimpiade Sains Terpadu Lt. IV. Tujuan kunjungan ingin melihat dari dekat Profil Madrasah dengan program unggulan, proses prestasi dan Budaya Integritas MAN 2 Kota Malang.

Dalam Sambutan pertama dari Abdurrahman, M. Pd selaku Kasi Pendma Kemenag Banjarmasin mewakili MAN 3 Banjarmasin mengatakan niat besar ingin bisa meniru MAN 2 Kota Malang dalam membangun budaya prestasi dan Zona Integritas.

“Kedatangan studi tiru kami di MAN 2 Kota Malang ini bertujuan bisa meniru prestasi yang sudah dicapai selama ini, dan harapan kami untuk bisa di adopsi di Banjarmasin.” Ucap beliau.

Pada sambutan kedua dari Kaprodi PAI UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung DR. Agus Zaenul Fitri, M, Pd mengharapkan ada yang dapat diperoleh dari Studi Banding di MAN 2 Kota Malang, berkenaan dengan profil madrasah secara umum dan pedoman managemen program unggulan yang dapat di peroleh mahasiswa Pascasarjana PAI yang kebnyakan berprofesi pendidik.

” Kedatangan Studi banding Mahasiswa Pascasarjana UIN ini, kami berharap ada yang dapat diperoleh dari Studi Banding di MAN 2 Kota Malang, diantaranya berkenaan dengan profil madrasah secara umum dan pedoman managemen program unggulan yang dapat di peroleh mahasiswa Pascasarjana PAI yang kebanyakan berprofesi sebagai pendidik, semoga bisa kami peroleh berkenan pengelolaan Madrasah dan strategi dalam membangun prestasi, mengelola program unggulan yang ada di MAN 2 Kota Malang.” Ucap beliau.

Sementara itu, dalam sambutan selamat datang dan paparanya ya, Mr Ahmad Thohir Yoga mewakili Kepala Madrasah yang bertugas luar kota meyampaikan penjelasan tentang prestasi secara global dalam upaya menjalankan program unggulan Madrasah, dan proses kegiatan Madrasah ditunjang dengan budaya “Juara Prima” Zona Integritas.

“Alhamduillah Madrasah kami memperoleh berbagai prestasi akademik dan non akademik dalam 5-10 tahun terakhir ini, sehingga madrasah kami mendapatkan reward dari Pemerintah melalui Kementerian Agama, kemudian dalam mendukung program unggulan madrasah dan dengan prestasinya tidak lepas dari proses pengembangan Program Unggulan Madrasah, kami budayakan budaya “Juara Prima” untuk diterapkan di sumber daya manusia Madrasah dan Budaya Zona Integritas selama ini laksanakan Madrasah, ” jelas Mr Yoga nama akrab panggilanya

Menurutnya, prestasi akademik dan non akademik yang telah diraih MAN 2 Kota Malang selama ini tidak lepas dari kerjasama guru, tenaga kependidikan dan alumni disampaikan secara lengkap dan sistematis.

“ Prestasi akademik dan non akademik antara Kepala Madrasah, Guru, tenaga kependidikan, peserta didik, Komite dan alumni yang sinergi dalam mensukseskan program unggulan Madrasah., sehingga prestasi lembaga, peserta didik madrasah selama ini dan output studi lanjut peserta didik yang diterima di perguruan favorit dalam dan luar negeri dapat menjadi kebanggaan madrasah dan Kementerian. “Jelas beliau.

Menurut Mr Yoga, dalam mendukung program unggulan dan pengembangan diri dibutuhkan banyak ketrampilan berbahasa asing.

” Kegiatan pengembangan Bahasa Internasional sangat mendukung peserta didik kami dalam Studi di perguruan tinggi favorit dalam dan luar negeri, utamanya program TOEFL dan Tahfidz yang wajib bagi lulusan peserta didik, ” Ucap beliau. (Tim Humas)

MAN 2 KOTA MALANG - JUARA PRIMA

Postingan Terkait