Kota Malang (Humas) — Rapat koordinasi panitia MAN 2 Kota Malang kegiatan HAB Kemenag RI ke 78 Tahun 2024 dilaksanakan di Ruang Kepala Madrasah, Kamis (07/12/2023). Kegiatan rapat koordinasi dihadiri ketua panitia Dr. Gunawan, MA dan diikuti oleh seluruh panitia Madrasah.

Kegiatan koordinasi ini dipimpin langsung Ketua Panitia Dr. Gunawan, MA dengan terlebih dahulu berdoa bersama untuk kesuksesan rangkaian HAB Kemenag yang dilaksanakan Kemenag Kota Malang.

“Mari kita sukseskan pelaksanaan HAB Kemenag di lingkungan satuan kerja di Kota Malang sebagai tuan rumah ataupun sebagai bagian dari keluarga besar Kementerian Agama Kota Malang,” ucapnya.

Selanjutnya dalam arahannya, Usgun panggilan akrabnya menyampaikan rapat persiapan HAB hari ini kembali di adakan untuk menyamakan persepsi koordinator dan tim anggota pada masing-masing seksi dalam serangkaian kegiatan yang akan kita laksanakan dalam menyambut HAB ke-79 Tahun 2024 ini yang namanya tercantum pada SK susunan panitia HAB diharapkan mampu mengemban tugas dan tanggung jawabnya mulai hingga berakhirnya kegiatan HAB nantinya dengan kerjasama dengan tusi yang lainya.

“Untuk kesuksesan MAN 2 Kota Malang dan Kemenag dalam HAB kali ini, saya harap sinergitas dan kerjasama yang baik dalam kepanitiaan dengan selalu terjalin kerjasama dengan baik, kendala yang dihadapi agar bisa dikoordinasikan dan dicarikan solusi bersama guna setiap rencana kegiatan yang disusun dapat terealisasikan dengan baik di HAB tahun 2024 nantinya”, Pungkas Usgun.

Dalam rapat tersebut, Masing-masing fungsi bidang kepanitiaan memaparkan progres persiapan pelaksanaan kegiatan rangkaian HAB Kemenag tersebut diantaranya, lomba-lomba, tasyakuran, jalan sehat dan upacara yang dilaksanakan sesuai dengan surat resmi dari Kemenag Kota Malang. (Tim Humas)

MAN 2 KOTA MALANG - JUARA PRIMA

Postingan Terkait