GTS Zona Integritas MAN 2 Kota Malang : Budaya Kebersamaan dalam Olahraga dan Silaturahmi

Kota Malang (MAN 2) – Pada Ahad pagi, 3 November 2024 kemarin pagi, Tim Gowes Tahes Silaturahmi (GTS) Zona Integritas MAN 2 Kota Malang kembali melaksanakan kegiatan bersepeda bersama untuk mempererat silaturahmi antarwarga madrasah. Tim GTS, yang terdiri dari sepuluh orang, memulai perjalanan dari Kantor Madrasah pukul 07.00 WIB menuju rumah salah satu guru, Drs. Hery Kusdianto, di Desa Putat Lor, Gondanglegi. Setibanya di sana sekitar pukul 08.05 WIB, tim disambut hangat oleh tuan rumah, menambah keakraban di antara seluruh peserta.

Kegiatan ini bertujuan tidak hanya menjaga kebugaran, tetapi juga mempererat kebersamaan dan menjadi bagian unggulan dari budaya Zona Integritas Area 1 di MAN 2 Kota Malang. Sugeng Winarto, Koordinator GTS yang akrab disapa Cak Geng, menyampaikan bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap pekan sebagai wujud komitmen dalam memperkuat silaturahmi. “Selain menjaga kesehatan, kegiatan gowes ini mempererat hubungan kami di lingkungan madrasah, yang sangat penting untuk menciptakan sinergi dalam bekerja,” ujar Cak Geng.

Kepala Madrasah Dr. H. Samsudin, M.Pd., yang menerima laporan mengenai kegiatan rutin ini, turut mengapresiasi inisiatif GTS. “Budaya silaturahmi seperti ini sangat baik, apalagi dibarengi dengan olahraga sepeda. Selain mempererat tali persaudaraan, kegiatan ini menjaga kesehatan para guru dan staf. Saya berharap kegiatan positif ini terus berlangsung, menjadi inspirasi, dan semakin memperkokoh kebersamaan di lingkungan MAN 2 Kota Malang,” ungkapnya.

Setelah bersilaturahmi di kediaman Drs. Hery Kusdianto, tim GTS melanjutkan perjalanan mereka menuju MAN 1 Malang di Gondanglegi. Kunjungan ini dimanfaatkan untuk bersilaturahmi dengan guru dan tenaga kependidikan (GTK) MAN 1 Malang, memperkuat jaringan persahabatan, serta bertukar pengalaman dalam penerapan budaya Zona Integritas di kedua madrasah.

Melalui kegiatan Gowes Tahes Silaturahmi, MAN 2 Kota Malang menunjukkan komitmen dalam membangun lingkungan kerja yang harmonis, mendukung budaya kerja yang solid, serta berkontribusi dalam peningkatan kualitas pelayanan madrasah. (Tim Humas)

MAN 2 KOTA MALANG - JUARA PRIMA

Postingan Terkait