MAN 2 Kota Malang Raih Penghargaan dari Pj Gubernur Jawa Timur atas Prestasi Gold Medal OPSI Nasional 2024

Surabaya – Dalam rangkaian peringatan Hari Guru Nasional dan Hari Aksara Internasional 2024 yang bertempat di Islamic Center Surabaya, Selasa (19/11/2024), Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, menyerahkan piagam penghargaan kepada peserta didik MAN 2 Kota Malang atas prestasi gemilang mereka.

M. Izzat Adnan Kamal dan Muhammad Lingga Padantya Junaedy, dua peserta didik berbakat dari MAN 2 Kota Malang, berhasil meraih Gold Medal dalam ajang Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia (OPSI) tingkat Nasional 2024 di bidang Matematika, Sains, dan Teknologi (MST). Penghargaan tersebut diterima secara langsung oleh keduanya didampingi Kepala Madrasah, Dr. H. Samsudin, M.Pd.

Dalam sambutannya, Adhy Karyono mengapresiasi pencapaian peserta didik berprestasi yang menunjukkan bahwa pendidikan di Jawa Timur mampu melahirkan generasi unggul. “Pencapaian ini adalah bukti bahwa pendidikan berbasis penelitian dan inovasi telah berjalan dengan baik. Prestasi ini tidak hanya membanggakan sekolah, tetapi juga Provinsi Jawa Timur,” ungkapnya.

Adhy juga menyoroti pentingnya peran guru dalam membentuk karakter siswa di era kemajuan teknologi digital. Ia menyebut bahwa peran guru tidak dapat digantikan oleh teknologi seperti Artificial Intelligence (AI). “Guru memiliki rasa, emosi, simpati, dan empati. Guru-guru harus terus meningkatkan kapasitas untuk mengimbangi perkembangan teknologi,” tegasnya.

Kepala MAN 2 Kota Malang, Dr. H. Samsudin, M.Pd., menyampaikan rasa syukur dan bangganya atas penghargaan yang diterima peserta didik binaannya. “Prestasi ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus mendampingi dan membimbing peserta didik agar dapat terus berprestasi di tingkat nasional maupun internasional,” ujarnya.

M. Izzat Adnan Kamal dan Muhammad Lingga Padantya Junaedy mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaan mereka atas penghargaan yang diterima. “Ini semua tidak lepas dari dukungan orang tua, bimbingan guru, dan fasilitas luar biasa yang disediakan oleh madrasah kami,” ujar Izzat.

Acara yang mengusung tema “Guru Hebat, Indonesia Kuat” ini juga menampilkan berbagai pencapaian dalam peningkatan literasi di Jawa Timur. Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur, Aries Agung Paewai, menyatakan bahwa angka buta huruf di Jawa Timur telah menurun signifikan berkat sinergi dari berbagai pihak, termasuk lembaga pendidikan formal dan non-formal.

Prestasi yang diraih peserta didik MAN 2 Kota Malang ini semakin mengukuhkan posisi madrasah yang menjadi langganan juara setiap tahun dari berbagai even Kemendikbud dan Kemenag RI tersebut sebagai lembaga pendidikan yang konsisten melahirkan generasi berprestasi di tingkat nasional. (SW/Tim Humas)

MAN 2 KOTA MALANG - JUARA PRIMA

Postingan Terkait