MENCARI ILMU DAN INSPIRASI, MTsN 5 JOMBANG KUNJUNGI MAN 2 KOTA MALANG

Kota Malang (MAN 2) – Sebanyak 103 orang dari MTsN 5 Jombang, terdiri atas 88 peserta didik dan 15 guru, mengunjungi MAN 2 Kota Malang pada Selasa (10/12/2024) untuk melakukan studi tiru bertema Manajemen Prestasi Madrasah. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Laboratorium Sains Terpadu lantai IV dari pukul 09.00 hingga 11.30 WIB.

Rombongan yang dipimpin oleh Kepala MTsN 5 Jombang, H. Harnoto, S.Pd., didampingi Ketua Komite, H. Ashari, disambut hangat oleh Wakil Kepala Madrasah bidang Humas MAN 2 Kota Malang, Miftachul Ula, M.Ag., beserta tim humas.

Dalam sambutannya, H. Harnoto Kepala Madrasah menyampaikan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk memperluas wawasan tentang pengelolaan prestasi madrasah.
“Alhamdulillah, kami hadir untuk belajar dari MAN 2 Kota Malang yang dikenal luas berkat inovasi dan prestasinya. Kami berharap kunjungan ini menjadi inspirasi bagi pengembangan mutu pendidikan di MTsN 5 Jombang,” ungkapnya.

“Kami berharap kunjungan ini mempererat hubungan kerja sama serta membuka peluang berbagi praktik terbaik demi kemajuan dunia pendidikan,” tutup Miftachul Ula.

Sambutan selamat datang oleh Miftachul Ula, M.Ag., Wakil Kepala Madrasah bidang Humas, menyampaikan visi dan misi MAN 2 Kota Malang sebagai panduan utama madrasah dalam mencapai kesuksesan.
“Visi kami adalah ‘Mewujudkan Madrasah Unggul yang mengawal program unggulan dalam mencapai prestasi madrasah’. Untuk itu, misi kami difokuskan pada peningkatan keimanan dan ketakwaan, penguatan akademik, pengembangan budaya riset, inovasi teknologi, serta pembentukan karakter yang berbasis nilai-nilai Islam,” terang Miftachul Ula.

Ia juga menjelaskan bahwa predikat MAN 2 Kota Malang sebagai Madrasah SKS, Akademik, dan Riset tidak terlepas dari pelaksanaan program unggulan seperti INSAN PRO, MADUMANJA, EDU PANDA, dan PIKAT PUSPITA.
“Budaya JUARA PRIMA (jujur, kerja keras, berprestasi, bermartabat) menjadi fondasi kuat kami dalam mendorong semua komponen madrasah untuk terus berprestasi, sebagai wujud layanan bagi peserta didik dalam pembelajaran maupun studi lanjut di perguruan tinggi favorit di dalam negeri maupun luar negeri,” tambahnya.

Acara dilanjutkan dengan penayangan video profil madrasah dan Digital MAN 2 Kota Malang yang memaparkan berbagai fasilitas, program unggulan, dan capaian prestasi. Diskusi interaktif juga digelar, diawali dengan Ketua Komite, GTK dan peserta didik dari MTsN 5 Jombang aktif bertanya tentang peranan komite di MAN 2,  pendampingan prestasi, Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), strategi pengelolaan pendidikan berbasis prestasi, penerapan program unggulan, dan ekstra kurikuler.

Sebagai simbol sinergi, kedua pihak melakukan pertukaran cenderamata. Kegiatan ditutup dengan Do’a dan Foto bersama, mencerminkan semangat kolaborasi antara dua lembaga pendidikan.
“Kami berharap kunjungan ini mempererat hubungan kerja sama serta membuka peluang berbagi praktik terbaik demi kemajuan dunia pendidikan,” tutup Miftachul Ula. “Semoga kegiatan ini menjadi awal informasi dan kerja sama yang lebih luas dalam menciptakan prestasi dan kualitas pendidikan yang unggul.” pungkas Kamad. (SW/Tim Humas)

MAN 2 KOTA MALANG - JUARA PRIMA

Postingan Terkait