Malang Posco Media Anjangsana ke MAN 2 Kota Malang, Perkuat Sinergi melalui Podcast Inspiratif

Kota Malang — Pada Senin, (20/1/25) siang ini, Malang Posco Media melakukan anjangsana ke Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Malang. Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan serta membangun sinergi positif antara kedua pihak. Anjangsana tersebut dikemas dalam program Podcast Malang Posco Media, dengan menghadirkan Kepala MAN 2 Kota Malang, Dr. H. Samsudin, M.Pd., sebagai narasumber utama. Podcast dipandu langsung oleh Pemimpin Redaksi Malang Posco Media, Muhaimin.

600 Prestasi Lebih Diraih MAN 2 Kota Malang Sepanjang 2024

Podcast ini mengusung tema “Prestasi Peserta Didik, Santri Ma’had Al Qalam, dan Prestasi Lembaga” yang menyoroti capaian luar biasa MAN 2 Kota Malang sepanjang tahun 2024. Dr. Samsudin mengungkapkan bahwa peserta didik MAN 2 Kota Malang berhasil meraih lebih dari 600 prestasi di berbagai ajang, baik nasional maupun internasional.

“Beberapa di antaranya adalah menjadi Juara Umum OSN (Olimpiade Sains Nasional), OPSI (Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia), Myres (Madrasah Young Researchers Supercamp), dan KSM (Kompetisi Sains Madrasah) Tingkat Nasional,” ungkap Kepala Madrasah podcast di Ruang kerjanya.

Beliau menegaskan bahwa pencapaian ini tidak terlepas dari kolaborasi berbagai elemen madrasah, termasuk guru, peserta didik, komite, dan dukungan penuh dari orang tua. “Kami berkomitmen untuk terus mengembangkan potensi peserta didik, baik dalam aspek akademik, karakter, maupun daya saing global,” tambahnya.

Inovasi Madrasah Digital untuk Masa Depan

Dalam kesempatan ini, Dr. Samsudin juga memaparkan program unggulan Madrasah Digital, sebuah inisiatif yang memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan pengelolaan madrasah. “Madrasah Digital bertujuan menjadikan MAN 2 Kota Malang lebih adaptif terhadap perkembangan teknologi di era modern,” jelasnya.

Sinergi untuk Pendidikan yang Lebih Baik

Muhaimin, selaku host, menyampaikan apresiasi atas berbagai capaian dan program unggulan yang telah diraih MAN 2 Kota Malang, termasuk penghargaan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).

“Podcast ini merupakan langkah strategis untuk menyampaikan inspirasi dari MAN 2 Kota Malang kepada masyarakat luas. Semoga kolaborasi ini mampu memberikan dampak besar bagi dunia pendidikan di Malang Raya,” ujar Muhaimin.

Kolaborasi yang Inspiratif dan Bermakna

Kegiatan anjangsana ini menjadi momentum penting dalam memperkuat sinergi antara Malang Posco Media dan MAN 2 Kota Malang. Kerjasama ini diharapkan dapat terus berlanjut untuk mendukung pembangunan generasi muda yang unggul dan berdaya saing, sekaligus menyebarkan inspirasi kepada masyarakat luas. (SW/Tim Humas)

MAN 2 KOTA MALANG - JUARA PRIMA

Postingan Terkait