MAN 2 Kota Malang – Rapat Kerja Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Malang dilaksanakan pada hari Sabtu 8 September 2018. Raker kali ini dilaksanakan di aula PSBB MAN 2 Kota Malang dan diikuti oleh seluruh guru dan karyawan. Secara pleno peserta yang telah dibagi menjadi beberapa kelompok manajemen menyampaikan pedoman manajemen masing-masing bidang. Kelompok terdiri dari bidang kurikulum, bidang kesiswaan, bidang humas, bidang sarana dan prasarana, bidang penjaminan mutu madrasah, bidang ketatausahaan, bidang keuangan, bidang mahad dan unit usaha. Pedoman Manajemen ini mencakup kebijakan-kebijakan praktis madrasah yang telah dirancang secara komprehensif dengan memperhatikan konsep dan sistem pengelolaan lembaga pendidikan khususnya di lingkungan madrasah. Pedoman Manajemen madrasah ini diharapkan bisa dijadikan sebagai dasar dan acuan dalam pelaksanaan semua kegiatan di MAN 2 Kota Malang sehingga mencapai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan menuju pencapaian Standar Nasional Pendidikan.

Dalam kesempatan ini hadir pula sejumlah pengurus komite MAN 2 Kota Malang. Seluruh komponen yang ada di MAN 2 Kota Malang hadir dalam rangka memberikan masukan terhadap pedoman manajemen madrasah yang akan diterapkan pada tahun pelajaran 2018-2019.

MAN 2 KOTA MALANG - JUARA PRIMA

Postingan Terkait