Kota Malang (MAN 2) – Senin (4/4/22) kemarin, Kepala MAN 2 Kota Malang H. Mohammad Husnan mengapresiasi dan memberikan penghargaan berupa sejumlah uang kepada para pelatih dan atlet PORSENI MA 2022 yang telah berjuang mengharumkan Kontingen Kota Malang dan Civitas MAN 2 Kota Malang dengan memperoleh 8 penghargaan antara lain Emas Catur Putri, Emas MTQ Putra, Perunggu Lari 5000 M, Perunggu Tenis Meja Putra Single, Harapan 1 Catur putra, Harapan 1 Tenis Meja Ganda Putri, Harapan 1 Tenis Meja Putra, Harapan 2 Cipta Puisi. Acara tersebut dilaksanakan di Aula MAN 2 Kota Malang dengan disaksikan seluruh GTK dan Peserta didik MAN 2 Kota Malang.

Kamad MAN 2 Kota Malang dalam sambutanya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh atlet MAN 2 Kota Malang, khususnya atlet yang sudah meraih 8 penghargaan pada ajang Porseni MA Tahun 2022 di Jombang selama 4 hari.

”Atas nama MAN 2 Kota Malang, Kami menyampaikan terima kasih atas prestasi yang luar biasa kepada semua tim Porseni MAN 2 Kota Malang yang telah berjuang, khususnya 8 atlet yang sudah mengharumkan nama Madrasah, dan kami akan memberikan perhatian berupa uang walau tak seberapa, ” ujar Kamad.

Dalam kesempatan itu, Kamad juga tidak lupa menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada para panitia dan pelatih para atlet Porseni yang telah melahirkan atlet MAN 2 Kota Malang berprestasi di tingkat MAN Se Jawa Timur.

“Mereka bisa meraih prestasi yang membanggakan tidak lepas dari peran para panitia dan pelatih yang telaten hingga melahirkan atlet yang mengharumkan Madrasah dan Kemenag Kota Malang, ” Ucap Kamad.

Kamad pun meminta dari prestasi yang diraih saat ini, bisa menjadi motivasi bagi adik-adik kelas X dan XI lainnya yang belum berprestasi untuk terus dan terus berjuang.

“Ini menjadi motivasi bagi adik-adik kalian kelas X dan XI untuk berprestasi usai melihat teman dan kakaknya berprestasi dan semoga menjadi contoh untuk bisa berprestasi,” ujar Kamad.

Daftar Perolehan Prestasi Atlet MAN 2 KOTA MALANG Dalam Ajang PORSENI MA Se Jatim sebagai berikut :

  1. Emas Catur putri Aurella Vania XI MIPA 4
  2. Emas MTQ Putra M. Afnan Zain Jamil X MAKBI
  3. Perunggu Lari 5000m Putri Ika Arista Putri XII BAHASA
  4. Perunggu Tenis meja putra Single M. Hilmi X IPS 1
  5. Harapan 1 Catur putra Paradigma Aldy X MIPA 4
  6. Harapan 1 Tenis meja ganda putri  Farah Salma XII MIPA 2 dan Eysa Tsabita QA. XII MIPA 6
  7. Harapan 1 Tennis meja ganda putra Sami Ahmad Alfatih XI IPS 1 dan obey
  8. Harapan 2 Cipta Puisi Qonitah Tsaniyah X MIPA 7

MAN 2 KOTA MALANG - JUARA PRIMA

Postingan Terkait