Kota Malang ( MAN 2) – Sebanyak empat Prestasi kembali diraih peserta didik MAN 2 Kota Malang dengan diterimanya Program S1 Internasional. Mereka tersebar di tiga kampus, melalui Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Indonesia (UI), dan Universitas Airlangga (Unair). Peserta didik tersebut adalah, Ananda Amalya Hasya diterima di Computer Science Universitas Gadjah Mada, Raksa Mandara Adibrata diterima di Kedokteran Universitas Gadjah Mada, Rania Hana Prabandari diterima di Ekonomi Universitas Indonesia dan Rabindra Annesa Danesjvara diterima di Akutansi Universitas Airlangga.

Mendengar hal ini, Kepala Madrasah Dr. H. Samsudin, M.Pd di ruang kerjanya pada Selasa (11/4/2023) kemarin bersyukur atas prestasi studi lanjut anak didiknya .”Alhamdulillah prestasi kembali datang dari anak-anak MAN 2 Kota Malang, ada empat peserta didik kita diterima pada Program S1 Internasional tersebar di tiga kampus favorit di Indonesia, di Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Indonesia (UI), dan Universitas Airlangga (Unair).,” jelas beliau.

“Prestasi ini adalah Program S1 Internasional diakreditasi oleh BAN PT dan juga diakreditasi oleh Badan Akreditasi Internasional sesuai bidang ilmu, dan hal ini menambah jumlah 86 peserta didik MAN 2 Kota Malang yang sebelumnya telah diterima di berbagai kampus favorit, baik di dalam maupun luar negeri,” sambungnya.

Sementara itu, menurut Wakahum H. Ahmad Thohir Yoga, M.Pd, M. Ed menjelaskan bahwa seluruh proses pembelajaran diselenggarakan dalam bahasa Inggris. “Mahasiswanya bercampur dari Indonesia dan luar negeri, dan satu sampai empat semester, perkuliahan Program S1 Internasional ini diselenggarakan di Universitas Partner di luar negeri, pada jurusan dan fakultas yang sama, dan untuk jurusan yang perlu praktik seperti Computer Science, disyaratkan akan mengikuti internship di perusahaan-perusahaan internasional” ucap Mr. Yoga, panggilan akrabnya. (Tim Humas)

 

MAN 2 KOTA MALANG - JUARA PRIMA

Postingan Terkait